Kamis, 24 Februari 2011

humor dokter & pasien

HUMOR DOKTER DAN PASIEN
________________________

Saat dokter memeriksa Joko, tiba-tiba perawat yang mengantar pasien sebelum Udin, kembali dengan wajah gugup.

"Dok, Dok, pasien yang baru saja keluar setelah dokter periksa tadi, tiba-tiba jatuh dan meninggal di depan pintu keluar. Apa yang harus saya lakukan?" kata si perawat.

Namun dengan tenang si dokter menjawab, "Nggak perlu panik. Balikkan saja tubuhnya, agar kelihatannya seolah-olah dia baru mau masuk ke sini."

jowo.jw.lt____


Pilih Yang Mana

Udin sudah dua hari ini tidak kelihatan.

Ucak bertanya, Kamu kemana aja din ga kelihatan?"

"Aku lagi cari dokter, cok, soalnya nggak tahu ini sakit apa," katanya saat bertemu Ucok.

"Dokter yang pertama bilang aku kena amandel, jadi harus dioperasi. Eh dokter kedua bilang aku kena radang usus, harus operasi juga."

Ucok menyahut, "Lha, terus gimana, din?"

Udin menjawab,"Ya, aku kembali ke dokter pertama aja. Aku lebih suka operasi amandel daripada operasi usus buntu."

jowo.jw.lt____


Penyakit Lupa

Udin terkena juga penyakit pelupa yang sudah akut. Suatu hari ia pergi ke dokter.

"Tolong, tolong saya, ya, dok. Sudah tiga hari ini saya mengalami sakit lupa, tidak ingat apa-apa." kata Udin.

Si Dokter hewan menyahut, "Pak, bapak salah, saya ini dokter hewan. Bapak harus cari dokter lain."

Tapi Udin tak mau kalah. "Itulah, dok. Sudah saya bilang saya ini lupa, apakah saya manusia atau hewan."

jowo.jw.lt____


Kejadian Aneh Di Sebuah Rumah Sakit

Ada kejadian aneh di Unit Perawatan Intensif (ICU) Rumah Sakit Ternama di Bilangan Jakarta Pusat, ditemukan indikasi para pasien yang memerlukan bantuan pernafasan selalu meninggal di tempat tidur yang sama pada kamar yang sama dan selalu pada waktu yang sama yaitu Jumat Pk. 08.00 pagi tanpa peduli umur, kelamin, kondisi atau latar belakang penyakit.
Hal ini sangat membingungkan para dokter dan beberapa ahli bahkan berpikir bahwa hal ini ada hubungannya dengan supranatural, mengapa selalu pada hari Jumat dan pada tempat tidur yang sama?
Lalu para dokter memutuskan untuk menuntaskan kasus ini dan menyelidiki penyebab dari beberapa kejadian tersebut.

Begitu tiba hari Jumat, semua orang di rumah sakit tersebut menunggu dengan tegang apakah kejadian buruk itu akan terulang kembali ? Lalu dibaringkanlah pasien baru rumah sakit itu di sana. Beberapa dokter sudah memegang tasbih, quran, alkitab bahkan sebagian lagi memegang bawang putih, salib kayu dan benda-benda suci lainnya untuk menangkal iblis.

Sementara sang pasien tetap terbaring di sana, seiring dengan berjalannya waktu�� pukul 07:00�. 07:30�. tepat sebelum waktu keramat itu tiba ��Pintu kamar tersebut terbuka. Kemudian masuklah Tukimin�part timer cleaning service untuk hari Jumat�dia langsung mencabut kabel alat bantu pernafasan pasien dari stop kontaknya lalu �. menggantinya dengan vacuum cleaner dan mulai membersihkan ruangan.

jowo.jw.lt____


Pertama Kali Operasi

Kemarin Udin ikut menghadiri sebuah operasi di rumah sakit. Operasi itu dapat disaksikan karena disiarkan langsung. Rupanya, pasien yang hendak dioperasi merasa cemas.

"Maaf, dokter, saya sangat takut sekali menghadapi operasi ini. Soalnya baru pertama kali ini saya dioperasi."

Begitu pasien mengawali percakapan ini, dari loudspeaker terdengar jawaban si dokter.

"Saya mengerti sekali perasaan Anda dan tahu pasti Anda gugup. Dan, Anda perlu tahu, di antaranya tim dokter, saya juga baru pertama kali ini akan mengoperasi orang."

jowo.jw.lt____


Cuma Butuh Istirahat

Sudah dua hari Budi sakit. Ia pergi ke dokter yang praktek dekat rumah kontrakannya.

"Saya tidak enak badan dok,� kata Budi saat ditanya keluhannya.

Dokter lalu memeriksanya. "Ah, Anda ini tidak apa-apa. Cuman perlu istirahat satu minggu. Pasti sudah sehat lagi," kata dokter.

Buru-buru Budi menyahut. "Dok, saya tidak bisa istirahat selama itu."

Dokter menjawab,"Kenapa pak? Masalah kantor? Nanti akan saya buatkan surat keterangan."

Budi menukas,"Bukan itu dok. Masalahnya, kontrakan rumah saya tinggal dua hari lagi..!"

jowo.jw.lt____


Ruang Bersalin

Di sebuah Rumah Sakit terdengar suara keras orang adu mulut.

"Pak, Pak, kalau ganti baju jangan di sini. Apalagi, copot celana sembarangan,�" kata suster.

"Lho, salah saya apa suster. Siapa yang copot celana di sini. Suster pasti yang ngintip," jawab suara laki-laki.

"Pak, di sini bukan tempat ganti baju," tandas suster.

Si pria tak mau kalah,"Kata siapa, ini bukan tempat ganti baju? Coba suster baca tulisan dipintu, di situ tertulis 'Ruang Bersalin'."

jowo.jw.lt____


Salah Rekomendasi

Udin yang lagi sakit harus ganti dokter karena tidak sembuh-sembuh.

"Dok, sudah beberapa bulan ini saya sakit, tapi kok nggak sembuh-sembuh," kata Udin kepada dokter Eddy.

"Lha, sebelumnya, Anda periksa dimana," sahut dokter Eddy.

"Ke dokter Joni," jawab Udin.

Dokter Eddy mengangguk-angguk, "Pantes saja, dia itu dokter nggak serius. Waktu kuliah juga asal-asalnya. Kadang rekomendasinya juga salah. Terus, apa nasihat dokter Joni kepada Anda."

Udin menjawab,"Katanya, saya harus konsultasi dengan Anda."

jowo.jw.lt____


Sebelum atau Sesudah Makan

Udin dikenal paling doyang makan di kantor. Kalau ada kiriman makanan dari luar, dia pasti berdiri paling depan. Saking getolnya makan, tak heran, badannya tambun, dan lamban bergerak. "Harusnya kamu diet, biar bisa main futsal sama kita-kita," kata Joko.

�Diet ke mana ko. Kalau kamu ada kenalan, antar aku," sahut Udin. Dua hari kemudian, Joko mengantar JUdin ke dokter kenalannya. "Biar diet Anda efektif, Anda hanya boleh makan selada, sepotong roti, jus jeruk, dan tomat," kata dokter.

Udin tersenyum, lalu menjawab,"Maaf Dok, apakah itu semua harus saya makan, sebelum atau sesudah makan.�

jowo.jw.lt____


Rasa Sakit

Dokter baru yang praktik menerima pasien pertama.

"Dok, tolong saya. Kok semua badan saya rasanya sakit, kata Pasien.

"Bagian mana yang sakit Pak," tanya Sang Dokter.

Saat Pasien menyentuh lututnya dengan jari telunjuk, ia menjerit sakit. Lalu, ketika jari telunjuk itu menyentuh pipi, Pasien, lagi-lagi berteriak sakit.

Setelah memeriksa seluruh tubuh, Sang Dokter berkata,�Pak, ternyata, yang sakit itu telunjuk Bapak sepertinya patah.�

jowo.jw.lt____


Mimpi Buruk

Udin datang ke psikiater karena selalu terganggu oleh mimpi-mimpi buruk.

"Dokter, saya butuh pertolongan. Tiap malam saya bermimpi, ditelantarkan di sebuah pulau," kata Udin. "Pulau itu dihuni puluhan perempuan cantik dan seksi. Masing-masing punya kelebihan sendiri-sendiri."

Sang Psikiater mengangguk dan tersenyum. �Menurut saya, Anda orang yang beruntung. Lalu apa masalahnya, kan enak."

Udin menyahut,"Tapi dalam mimpi itu, saya sendiri juga menjadi perempuan."

jowo.jw.lt____


Tak Perlu Repot

Udin baru saja menolong seorang pengendera motor gede (moge) yang mengalami kecelakaan tunggal.

"Untung, Anda kecelakaan di depan rumah Dokter Agus. Dia terkenal bisa mengobati luka dengan cepat,� kata Udin. "Sebentar, saya panggilkan Dokter Agus dulu ya."

Tapi si pengendara menukas, "Tidak usah Pak. Tak perlu repot memanggil Dokter Agus, karena saya ini adalah Dokter Agus yang anda maksud.�

jowo.jw.lt____


Lebih Berani

Suatu malam ada seorang preman yang pergi ke dokter gigi untuk mencabut gigi gerahamnya yang bolong. Badannya si preman sich gede, tapi dia paling takut sama jarum suntik.

Waktu si dokter mau menyuntik, si preman berujar, "Dok, tolong jangan disuntik, saya takut, dok!".

Mengetahui sang pasien takut lalu sang dokter menawarkan segelas bir untuk diminum si preman agar rasa takutnya bisa berkurang.

Lalu si dokter berkata, "Bagaimana, Anda sudah lebih berani sekarang?'

Si preman menjawab, "Benar, sekarang saya merasa lebih berani. Siapapun yang menyentuh gigi saya akan tahu akibatnya...".

jowo.jw.lt____


Perkiraan Usia

Dokter mengamati hasil rontgen. Kebetulan, dia yang merawat Mbah Udin. �Sepertinya, tak ada yang perlu dicemaskan. Anda bisa hidup sampai umur 90 tahun,� tutur dokter. �Tapi dokter,� sahut Mbah Udin. �Tapi, sekarang saya sudah 90 tahun.� Dokter menimpali,�Jadi, dugaan saya tidak salah kan??.�

jowo.jw.lt____


Saran Tukang Kayu

Bebeberapa minggu ini, Udin sulit sekali untuk tidur. "Dok, saya selalu merasa ada orang di kolong tempat tidur, tapi begitu saya tidur di kolong, saya merasa ada yang tidur di atas," kata Udin. Si dokter menjawab,�Datang saja ke sini, dua kali seminggu selama enam bulan.

Dua Minggu kemudian, Udin bertemu dokter itu. "Maaf, Dok, saya tak jadi konsultasi, terlalu mahal buat saya,� kata Udin. �Hanya dengan Rp 10.000, saya sembuh." Si dokter keheranan. kata doktor: "bagaimana caranya??". "Ya, tukang kayu di sebelah rumah menyarankan saya memotong empat kaki tempat tidur saya.� kata Udin.

jowo.jw.lt____


Obat Mujarab

Tak habis pikir dengan kelakuan temannya, Udin membawa temannya ke dokter. �Tolong sembuhkan dia dok. Dia sering berjalan saat tidur,� kata Udin . Si dokter mengangguk dan teman Udin tertunduk.

�Ya, benar dok,� kata teman Udin. Dokter lalu mengambil sebuah kotak. �Nah, kotak ini bisa membantumu. Tiap malam, sebelum tidur, keluarkan isinya dan taburkan di lantai, sekeliling tempat tidur.� Kata Udin ,�Wah, pasti obat mujarab, semacam serbuk ya dok.� Dokter menimpali,�Bukan, kotak ini isinya paku payung.�

jowo.jw.lt____


Modal Sabar

Suatu sore datang seorang Bapak ke Dokter ahli THT, karena telinganya tak sengaja kemasukan biji kacang hijau sewaktu dia beli sesuatu di pasar...

Dan inilah percakapannya:
Dokter : "Selamat sore..."
Pasien : "Selamat sore Dok!"
Dokter : "Ada keluhan apa ...?"
Pasien : "Telinga saya kemasukan biji kacang hijau, Dok..."
Dokter : "Mari tiduran saya periksa telinga anda!"
Dokterpun lalu memeriksa telinganya,dan rupanya biji kacang tersebut cukup susah di ambil malah mungkin di operasi.

Dokter : "Ada 2 cara untuk mengeluarkan biji tersebut...?"
Pasien : "Apa saja dok?"
Dokter : "Operasi kecil biayanya 2 juta dan ada yang gratis..."
Pasien : "Mahal amat Dok, kalau yang gratis bagaimana?"
Dokter : "Cuma modal sabar..."
Pasien : "Baik, saya sabar, dan bagaimana caranya...?"
Dokter : "Anda sirami telinga anda 2 kali sehari dan nanti jika sudah jadi "toge" anda tinggal tarik keluar."

jowo.jw.lt____


Dua Gratis Satu

Tersebutlah sebuah klinik gigi yang semakin hari semakin sepi saja pasiennya. Sang dokter meminta asistennya memikirkan cara agar klinik giginya ramai. Dan dia diberi waktu seminggu.

Seminggu telah tiba. Sang dokter bertambah marah karena tak satupun dalam seminggu itu pasien yang berkunjung berobat. Ketika ditanya cara apa yang telah ia lakukan, asisten menunjuk ke papan nama yang di beri tambahan "Drg.Fulan, ahli dalam masalah gigi. Cabut dua gratis satu."
Sang Dokter,"???!!!!"

jowo.jw.lt____


Usia Kaki

Dokter bertanya kepada pasiennya, kakek 72 tahun....

Dokter : "Pak, rasa sakit di kaki kanan anda itu tampaknya akibat penyakit rematik."
Pasien : "Penyakit rematik itu apa, dok ?"
Dokter : "Rematik itu salah satu penyakit yang menyerang sendi, Pak. Penyakit itu dapat disebabkan, misalnya, karena usia Bapak sudah tua..."
Pasien : "Eh, dokter jangan coba2 bohongin saya ya !! Kaki sebelahnya, umurnya juga udah sama tuanya, tapi gak sakit apa-apa tuh"

jowo.jw.lt____


Katakan Sejujurnya

Seorang bapak mengalami patah tangan ketika mengendarai motor. Isterinya sangat prihatin serta sangat khawatir, bertanya kepada dokter:

Tolong dok, katakanlah sejujurnya. Apakah suami saya nantinya masih akan tetap bisa mengepel lantai dan mencuci piring?'

Pergi Ke Dokter Gigi

Seorang pasien wanita jatuh cinta dengan dokter giginya sampai mereka seakan tidak dapat dipisahkan lagi.

Dokter : "Sayang, sudah saatnya kita mulai untuk tidak usah bertemu lagi, karena suatu saat kemungkinan hubungan kita akan terbongkar oleh suami kamu bila kita begini terus"

Pasien : "Tenang sayang, suamiku itu bodoh. Buktinya udah 6 bulan ini dia tidak pernah curiga kalau aku sering alasan pergi ke dokter gigi"

Dokter : "Iya sayang, tapi sekarang gigimu tinggal satu"

jowo.jw.lt____


Tutup Muka

Seorang anak kecil bertanya pada ayahnya "Ayah, kenapa dokter selalu harus mengenakan tutup muka.
di ruangan operasi?" Lalu ayahnya berkata, "Seandainya terjadi sesuatu yang keliru, tiada yang mengetahui siapakah mereka."

jowo.jw.lt____


Persediaan Obat

Seorang pasien pergi menemui dokter guna mengeluhkan masalahnya, dan dokter tersebut memberikannya persediaan obat selama tujuh hari. Pasien itu meminum obatnya dan meninggal. Jadi orangtuanya menjadi sangat marah dan pergi mengeluh pada sang dokter, dan dokter bertanya pada mereka, "Berapa hari anak Anda meminum obat tsb? "
Mereka menjawab, "Tiga hari!"
Dokter lalu berkata, "Pantas saja, saya memberikannya persediaan obat selama tujuh hari dan dia hanya meminumnya selama tiga hari. Itulah sebabnya dia meninggal."
Orangtua pasien: ????

jowo.jw.lt____


Lupa Sesuatu

Seorang lelaki dengan tergesa-gesa dan terburu-buru menyerobot masuk ke ruang bersalin, dan beberapa saat kemudian lelaki itu tampak keluar didorong memakai kursi roda oleh seorang suster karena pingsan. Udin heran kenapa lelaki ini, karena penasaran Udin segera menghapiri beberapa dokter yang ada di ruang bersalin.

Udin bertanya, "dok, boleh tahu kenapa lelaki yang baru datang tadi tiba tiba pingsan?"
Dengan tenang si dokter menjawab, "Oh itu dia terburu-buru datang kesini karena isterinya akan segera melahirkan, tapi dia lupa sesuatu,"
"Lupa apa, dok?" tanya Udin lagi.
"Dia lupa membawa istrinya." kata dokter.

jowo.jw.lt____


Bodoh Apa Tolol

Pasien : "Dok... setiap saya minum kopi dari cangkir, rasanya mata kanan saya seperti ada yang menusuk-nusuk dok."
Dokter : "OOO.. itu masalahnya. Kalo begitu, setiap mau minum kopi keluarkan dulu sendoknya dari dalam cangkir."
Pasien : "O... Terima kasih, Dok.."

jowo.jw.lt____


Jadi Masalah

Pasien : Dok, saya mendengkur kalau tidur
Dokter : Apakah dengkurannya keras sekali?
Pasien : Iya dok, keras sekali.
Dokter : Apakah itu mengganggu istrimu?
Pasien : Saya belum menikah dok.
Dokter : Jadi anda tidur sendiri. Saya kira itu tidak menjadi masalah.
Pasien : Apanya yang ga jadi masalah, dok? saya sudah 3x dipecat dari pekerjaan gara-gara dengkuran saya itu.

jowo.jw.lt____


Penyakit Diare

Ini merupakan percakapan antara dokter dengan seorang pasien bernama Gugun yang kena penyakit diare.

Dokter : "Sakit apa,...?"
Gugun : "Anu dok,... mual-mual dan muntah-muntah."
Dokter : "Buang air besarnya bagaimana,...?"
Gugun : "Seperti biasa dok, jongkok."

jowo.jw.lt____


Dokter Hewan

Seorang lelaki yang kebetulan seorang dokter muda, merasa sangat tidak enak dengan apa yang telah terjadi. Ia pulang ke rumah dengan wajah suntuk. Setibanya di rumah, ia merebahkan diri di ranjang dan pikirannya kacau.

Lalu ia mendengar suara dalam kepalanya berkata,

"Sudahlah, nggak usah terlalu dipikirkan. Skandal dokter berhubungan intim dengan pasiennya terjadi di mana-mana. Jadi kamu nggak usah kuatir."

Lelaki tersebut mencoba untuk setuju, tapi apa yang telah terjadi pagi itu terbayang kembali dan perasaan tidak enak muncul lagi. Ia membalikkan badan dan mendengar lagi suara dalam kepalanya,

"Nggak usah kuatir,orang sudah mulai terbiasa dengan skandal hubungan seksual antara dokter dan pasiennya."

Lelaki itu mulai rileks dan perasaannya berangsur-angsur membaik. Namun tiba-tiba suara lain dalam kepalanya berkata,

"Tapi masalahnya kamu kan dokter hewan..."

jowo.jw.lt____


Penyakit Kelamin

Seorang pria datang ke dokter kelamin dengan keluhan, "Dokter, alat kelamin saya kok Merah-merah?"

Dokter pun menjawab, "Wah gawat itu, jangan-jangan anda terkena penyakit kelamin yang menular".

Lalu dokter dan pria itu pun masuk ke kamar periksa untuk diperiksa oleh dokter tersebut,

"Coba kita lihat alat kelamin saudara", kata sang dokter.

Setelah melihat dengan teliti dokter itu pun berdiri dan kembali ke ruang prakteknya.

"Bagaimana dok, apa penyakit saya?", tanya pria itu.

Dokter pun menjawab, "Lain kali bilang sama pacar kamu kalau memakai lipstik jangan tebal-tebal..."

jowo.jw.lt____


Karung Semen

Ada seorang tukang bangunan berobat ke dokter.Penyakitnya ga bisa buang air besar. Setelah dianalisa, sang dokter pun berkata :"untuk mengobati anda, saya butuh bor dan palu yang besar". pasien "untuk apa bor dan palu itu dok?!". Dokter "untuk mengajari anda supaya lain kali jangan cebok pakai karung bekas semen!!"

jowo.jw.lt____


Luka Bakar

Sidik datang ke dokter dengan kedua telinganya luka bakar.

Dokter: Apa yang terjadi?
Sidik: Saya sedang menyeterika dan telepon berdering, saya salah mengambil gagang telepon, tidak sengaja saya mengangkat seterika dan menempelkannya di telinga saya.
Dokter: Wow..! Tetapi apa yang terjadi dengan telinga Anda yang satu lagi?
Sidik: Teman saya yang goblok itu menelepon lagi.

jowo.jw.lt____


Memberitahu Keluarga

Suatu ketika terjadi tabrakan antara sebuah mobil dan seorang pengendara motor. Pengendara motor yang tertabrak jatuh dan tak sadarkan diri. Korban lalu dilarikan ke sebuah rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.Setelah mendapat perawatan, dokter kemudian mendatangi korban kecelakaan untuk mencari tahu data si pasien.

Dokter : "Bagaimana perasaan Anda hari ini?"
Pasien : "Masih pusing dokter?"
Dokter : "Kami perlu beberapa data dari Anda seperti nama dan alamat Anda"
Pasien : "Untuk Apa dokter?"
Dokter : "Agar kami bisa memberitahu keluarga Anda tentunya"
Pasien : "Oh... Tidak perlu dokter. Keluarga saya sudah tahu nama dan alamat saya"
Dokter : ?????

jowo.jw.lt____


Tulisan Dokter

Dokter Budi jatuh cinta pada seorang gadis cantik bernama Susi. Suatu hari, ia mengirimkan surat cintanya kepada Susi. Berhari-hari setelah itu Susi baru membalasnya.

Isi balasan surat dari Susi: "Dokter Budi, suratmu sudah Susi terima. Mohon maaf agak terlambat membalasnya, karena Susi harus ke apotek dulu minta bantuan seorang apoteker untuk bacakan suratmu."

jowo.jw.lt____


Saran Dokter

Seorang pria mengalami penyakit akibat gangguan kolesterol.Dokternya menyarankan ia berhenti mengonsumsi makanan berlemak dan hanya boleh makan binatang yang bisa berenang.

Seminggu kemudian sang dokter berkunjung ke rumah sang pria.

Pembantu si pria mengatakan bahwa majikannya sedang berada di kolam renang.Sang dokter senang karena selain mengikuti anjurannya, pasiennya itu juga mulai berolahraga. Ia pun diantar si pembantu ke kolam renang dan mendapati si pria di sana.Si Pria sedang melatih kambing berenang.

jowo.jw.lt____


Gaya Anjing

Seorang kakek yang berumur 90 tahun berkunjung ke seorang dokter.

Kakek : "Dok, dengan umur saya seperti ini, gaya bercinta yang bagaimana yang cocok buat saya"
Dokter : "Gaya yang cocok buat anda adalah gaya Anjing...."
Kakek : "Nungging dong dok.."
Dokter : Bukan...., ngendus-ngendus doang.

jowo.jw.lt____


Foto Bersama

Suatu hari sebuah kelas berfoto bersama. Setelah foto jadi, Bu Guru membujuk anak-anak untuk membeli, tiap orang satu foto.

Iapun berkata kepada murid-muridnya, "Kalian seharusnya membeli foto ini, mumpung semua teman kalian di sini lengkap terkumpul. Foto ini akan memberikan kenangan yang manis. Suatu hari nanti ketika kalian sudah besar-besar dan melihat foto ini, saya yakin kalian pasti akan senang".

Tak seorangpun berkata-kata, lalu Bu Guru melanjutkan, "Coba bayangkan, nanti kalian akan melihat foto ini dan berkata, `Oh ini si Tina, sekarang jadi dokter. Ini Totok, sekarang jadi pejabat, ini Tari yang sekarang jadi artis, ini..."

Seorang murid lelaki di belakang menyela, "Yang ini Bu Guru, sekarang sudah meninggal".

jowo.jw.lt____


Sakit Gigi

Waktu istirahat siang, sanusi dan temannya makan di kantin. mereka terlibat obrolan ringan. Sebelum kembali ke ruang kerja, sanusi berkata kpd temannya, "aku nanti pulang cepat ya... gigi ku sakit sekali. aku mau ke dokter gigi, minta di cabut aja!"

Temannya terkejut dan menggeleng-geleng kan kepala. "jangan buru2 main cabut. minggu lalu aku juga sakit gigi. aku segera pulang dan bercinta dengan isteriku, ajaib, sakit gigi ku langsung sembuh. nah, mengapa kamu ga mencoba resepku?"

Mendengar ucapannya, mata sanusi langsung berbinar-binar. "boleh juga ide kamu, aku juga mau. Kalau begitu cepat sekarang telepon isteri kamu." kata sanusi.

jowo.jw.lt____


Kejadian Aneh

Ada kejadian aneh di sebuah Rumah Sakit, dimana para pasien selalu meninggal di tempat tidur yang sama pada kamar yang sama dan selalu pada Jumat pagi tanpa peduli umur, kelamin, kondisi kesehatan mereka ataupun latar belakang kesehatan.

Hal ini sangat membingungkan para dokter dan beberapa bahkan berpikir bahwa hal ini ada hubungannya dengan supranatural. Mengapa selalu pada hari Jumat dan pada tempat tidur yang sama?

Lalu para dokter memutuskan untuk menuntaskan kasus ini dan menyelidiki penyebab dari beberapa kejadian ini...

Begitu tiba hari Jumatnya, semua orang dirumah sakit tersebut dengan tegang menunggu akankah kejadian buruk itu terulang kembali. Lalu terbaringlah pasien baru rumah sakit itu disana.

Sementara sang pasien masih terbaring disana. Seiring waktu berputar...... pukul 07:00.... 07:30.... tepat sebelum waktu keramat itu tiba ...... Pintu kamar tersebut terbuka.......

Kemudian masuklah seorang petugas cleaning service yg akan membersihkan ruangan setaip hari Jumat.Ia langsung mencabut kabel alat untuk bantuan pernafasan dari stop-kontaknya lalu menggantinya dengan kabel untuk vacuum cleaner dan mulai membersihkan ruangan.

jowo.jw.lt____


Korban Tabrakkan

Suatu ketika terjadi tabrakan antara sebuah mobil dan seorang pengendara motor. Pengendara motor yang tertabrak jatuh dan tak sadarkan diri. Korban lalu dilarikan ke sebuah rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Korban sempat tak sadarkan diri selama beberapa hari. Sementara pihak kepolisian tidak bisa memproses kasus tabrakan ini karena tidak ditemukan tanda pengenal apapun pada korban.

Pada hari ketiga korban mulai siuman. Setelah mendapat perawatan, dokter kemudian mendatangi korban kecelakaan untuk mencari tahu data si pasien.

Dokter : "Bagaimana perasaan Anda hari ini?"
Pasien : "Masih pusing dokter. Berapa hari saya di sini?"
Dokter : "Anda tidak sadar selama tiga hari sejak kecelakaan itu"
Dokter : "Kami perlu beberapa data dari Anda seperti nama dan alamat Anda"
Pasien : "Untuk Apa dokter?"
Dokter : "Agar kami bisa memberi tahu keluarga Anda tentunya"
Pasien : "Oh... Tidak perlu, Dok. Keluarga saya sudah tahu nama dan alamat saya"

jowo.jw.lt____

Dokter Baru

Di sebuah desa yang terpencil tinggal sepasang suami istri yang hidup dari bertani. Suatu saat, sang istri menderita sakit keras. Berhari-hari sang suami tercinta berusaha mencarikan obat demi kesembuhan sang istri namun sang istri tak juga sembuh.

Dari tetangga rumah, si suami mendengar kabar bahwa di desa sebelah ada seorang dokter muda yang baru datang dari kota. Maka tak menunggu lebih lama lagi, ia pun pergi ke desa sebelah untuk meminta tolong pada dokter tersebut.

Sesampainya disana, ternyata sang dokter masih sibuk melayani pasien-pasiennya. Baru setelah agak sore si dokter bisa ikut pergi untuk memeriksa istri si pak tani.

Sesampainya di rumah pak tani,dokter muda itu langsung bertanya pada pak tani, "Mana istri Anda yang sakit"?

"Di kamar", jawab pak tani.

"Oke, saya akan memeriksa istri Bapak. Tolong jangan diganggu selama saya bekerja", kata dokter itu.

Dokter itu kemudian masuk ke kamar dan menutup pintunya.

Lima menit kemudian si dokter keluar sambil bertanya, "Ada obeng?"

"Buat apa dokter?", tanya pak tani.

"Nanti saja saya jelaskan. Cepat carikan obeng", kata si dokter.

Pak tani segera mencarikan obeng dan memberikannya pada si dokter.

Lima menit kemudian si dokter keluar lagi dengan badan bersimbah peluh dan bertanya, "Punya tang?"

Dengan kebingungan pak tani pun mencari tang dan menyerahkannya pada si dokter.

Tak lama kemudian si dokter keluar lagi tanpa mengenakan baju dan wajahnya nampak kusut sekali. Si dokter bertanya, "Punya Gergaji?"

Karena tak mampu lagi menahan keheranannya, pak tani pun berteriak, "Dokter apakan istri saya?"

Dengan napas terengah-engah dokter menjawab, "belum saya apa-apakan, tas saya tidak bisa dibuka."

jowo.jw.lt____


Saran Dokter

Suatu hari seorang istri mengeluh pada suaminya tentang penyakitnya.

Istri : "Pa, kepalaku sering pusing, dan dadaku sering berdebar2.dan sering mual."
Suami : "Kalo gitu kita kedokter aja ya?"

Kemudian mereka berdua pergi ke dokter spesialis penyakit dalam. Suaminya menunggu diluar ketika istrinya diperiksa dokter di dalam. Tak lama kemudian si istri keluar dari ruang periksa, dengan cemas si suami bertanya pada istrinya.

Suami : "Sakit apa ma, kata dokter?"
Istri : "Dokter bilang aku ngak ada penyakit apa-apa, cuma sedikit stres aja, dia menyarankan supaya kita liburan dulu supaya bisa rilex, seperti ke Bangkok, Singapura, Malaysia,gitu lho pa."
Istri : "Pergi kemana kita ya pa?" tanya si istri dengan bersemangat.

Si suami terdiam sejenak, kemudian berkata.

Suami : "Kita ke dokter lain aja, ya maa..."

jowo.jw.lt____


Obat Keras

Seorang kakek yang sedang sakit setelah menerima obat dari dokter dan meminumnya, diperhatikan oleh keluarganya secara keras menjauhi cucu-cucunya. Setiap saat cucunya mendekati atau ingin bermain dengannya, ia akan menyuruh cucunya tersebut menjauh dan tidak mendekatinya. Kadang agak dengan kasar.
Keluarganya prihatin, kuatir apakah ini efek sampingan dari obat yang diberikan. Karena kakek ini tidak pernah demikian, ia selalu senang bermain dengan anak-anak dan anak-anak senang bermain dengannya. Sang cucu tertua yang sudah remaja, memberanikan diri untuk bertanya kepada sang kakek.
"Kenapa tiba-tiba kakek tidak ingin bermain dengan cucu-cucu lagi? Kami sangat senang bermain dengan kakek" tanya sang cucu.
"Ini serius. Ini demi keselamatan para cucu sekalian. Kakek harus menurut petunjuk obat" jawab sang kakek dengan serius.
Sang cucu penuh heran bertanya, "Petunjuk obat? Apa maksud kakek? Obatnya melarang kakek bermain dengan kami?"
"Iya!" jawab kakek serius lagi. "Perhatikan! " sambil ia menunjuk ke pembungkus obat. "3 kali sehari setelah makan. OBAT KERAS! KEEP AWAY FROM CHILDREN!"

jowo.jw.lt____


Obat Tidur

Seorang lelaki yang terlihat begitu pucat dan lesu memeriksakan dirinya ke seorang dokter.

"Dokter, semua tetanggaku mempunyai anjing dan anjing-anjing itu menyalak siang dan malam, membuat aku tidak bisa tidur," kata lelaki itu.

"Oh, aku punya kabar baik untukmu," kata si dokter sambil menyodorkan beberapa botol pil. "Ini beberapa contoh obat tidur yang bagus. Beberapa masalahmu tadi pasti bisa terselesaikan."

"Bagus!" kata laki-laki itu, "Aku akan mencoba apapun. Berikan aku yang paling bagus, Dok!"

Beberapa minggu kemudian si lelaki itu kembali. Wajahnya terlihat lebih berantakan dan pucat dari kunjungan pertamanya ke dokter itu.
"Dok, resep Anda tidak berhasil. Aku malah menjadi lebih lelah dari sebelumnya!"

"Aku tidak mengerti kenapa bisa begitu," kata sang dokter sambil menggeleng-gelengkan kepalanya. "Obat yang aku berikan pada Anda itu adalah obat tidur yang paling kuat yang dijual di seluruh apotik di negara ini!"

"Mungkin itu memang benar," jawab lelaki itu, "tetapi aku masih saja tidak tidur sepanjang malam untuk memancing anjing-anjing datang padaku. Pada saat aku bisa menangkap satu anjing, ternyata sangat sulit untuk memaksa dia menelan obat tidur itu, Dok!"

jowo.jw.lt____


Main Bola

Pada suatu ketika, di salah satu RS Jiwa mengadakan piknik untuk penghuninya ditemani suster dan dokter dari rumah sakit. Seperti halnya piknik orang sehat, mereka juga telah membawa semua barang-barang yang menyenangkan termaksud bola kaki. Mereka berangkat menggunakan Boeing 747-400. Pada saat pesawat sedang terbang dan berada di atas ketinggian 75.000 Kaki, tiba-tiba pesawat terguncang. Selidik punya selidik, ternyata orang-orang gila tersebut sedang asyik bermain bola. Sang pilot berusaha melarang mereka dengan menyuruh mereka untuk duduk tenang dan mengenakan sabuk pengaman, tetapi tak digubris oleh orang-orang gila tersebut. Akhirnya sang pilot memanggil dokter dan suster yang menemani para orang gila tersebut. Sang dokter dan suster dipanggil oleh pilot untuk datang ke kokpit, dan sementara itu pesawat masih belum stabil karena orang-orang gila itu bermain bola. Lalu terjadilah percakapan ini :

Pilot : Bapak Dokter yang terhormat, Kami dari penerbangan mengharapkan bantuan bapak untuk menenangkan pasien anda. Terus terang, goncangan yang mereka buat ini sangat membahayakan bagi keselamatan penerbangan.
Dokter: Oke, pak. Saya akan memerintahkan suster untuk segera menghentikan mereka. "Suster, Suruh mereka untuk duduk tenang!"
Suster : "Baik Dok!"

Maka suster pun pergi menemui para pasien.
Tapi tak lama kemudian suster itu kembali sambil marah,

Suster : "Waduh dok ! mereka tidak mau berhenti bermain bola."
Dokter : "Oke, Biar saya yang akan menghadapi mereka. saya akan berikan apa yang mereka mau, itu adalah kunci pendekatan psikologis."

Maka dokter itu pergi menemui para pasiennya. Tak lama kemudian, goncangan pada pesawat terhenti, pasti para pasien telah menghentikan bermain bola. Ketika sang dokter kembali ke kokpit,maka sang suster dan sang pilot bertanya, "Apa yang bapak kerjakan. Sepertinya mereka begitu patuh kepada bapak dan segera duduk tenang?"

Lalu sang dokter berkata, "Wah... mereka sangat keras kepala untuk bermain bola
bahkan mereka marah ketika saya suruh duduk tenang, jadi saya perintahkan kepada mereka untuk bermain di luar."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar